Kliping Seni Budaya - Kumpulan Tugu Di Oku Timur dan Keterangannya

Kliping Zafran - Kumpulan Tugu Di Oku Timur dan Keterangannya - Halo sobat Pena Bagaiman hari ini, yang pasti baik-baik aja yach. Oh ya beberapa hari yang lalu Kak Fran dapat reques untuk membagikan info tentang Tugu OKU Timur dan Keterangannya dan alhamdulillah kami bisa postingkan saat ini. Nach perlu kamu ketahui kami disini tidak hanya membagikan info kliping saja atau soal-soal, tapi banyak sebaginya yang kami bagikan seperti makalah, cerpen, kliping atau tugas sekolah yang berhubungan dengan Laporan Prakerin.

Kali ini kami akan berbagi wawasan mengenai beberapa pengetahuan tentang Tugu yang terdapat di Kabupaten OKU Timur. Nach untuk lebih jelasnya kamu bisa simak keterangan yang sudah kami peroleh dari berbagi sumber Google Search.

Kumpulan Tugu di OKU Timur yang Terpopuler

Kliping Seni Budaya - Kumpulan Tugu Di Oku Timur dan Keterangannya

Kumpulan Tugu di OKU Timur

Sobat Pena di Kabupaten terdapat 5 Tugu yang cukup populer dan memiliki sejarahnya masing-masing dan hal itulah yang membuat tugu ini menjadi begitu populer bahkan saat ini keterangan tugu ini masuk kedalam Soal Pelajaran Muatan Lokal yang ada di Sekolah Kabupaten OKU Timur ini. Berikut keterangannya :

Tugu-Tugu Di Kabupaten OKU Timur dan Keterangannya

1. Tugu Tani Martapura

Kliping Seni Budaya - Kumpulan Tugu Di Oku Timur dan Keterangannya
Tugu Tani Martapura Kab OKU Timur

Tugu Tani Martapura adalah salah satu tugu terpopuler di OKU Timur yang terletak di Kawasan Pasar Martapura yang letaknya berdampingan dengan Taman Pasar Martapura. Tugu ini dahulunya adalah kawasan terminal Bus Kota Martapura sebelum adanya Otonomi Daerah. Dan sejak diresmikannya kabupaten OKU Timur maka kawasan ini dirubah dan dibangunlah Tugu Tani Martapura ini. Tugu Tani Martapura ini menurut beberapa orang merupakan simbol Berdirinya Kabupaten OKU Timur.

2. Tugu Kota Mandiri Belitang

Kliping Seni Budaya - Kumpulan Tugu Di Oku Timur dan Keterangannya
Tugu Kota Mandiri Belitang

Tugu Kota Mandiri ini merupakan lambang Kota Belitang yang menunjukan bahwa kota belitang mampu berdiri sendiri dan ikut membantu perkembangan Kabupaten OKU Timur. Letak Tugu Kota Mandiri ini berada di kawasan Kota Gumawang Belitang BK X. 

3. Tugu Adipura I

Kliping Seni Budaya - Kumpulan Tugu Di Oku Timur dan Keterangannya
Tugu Adipura I Kab OKU Timur


Tugu Adipura I ini adalah salah satu tugu di Kabupaten OKU yang terletak di Kawasan Taman Yon Armed yang berada di wilayah Kelurahan Sungai Tuha Jaya. Letaknya berdampingan dengan Taman Yon Armed Martapura OKU Timur. Menurut pendapat beberapa orang Tug Adipura I ini merupakan lambang atau simbol bahwa Kabupaten OKU Timur telah mendapatkan Penghargaan sebagi Kota Terbersih se - Sumatera Selatan. Waow Keren Kan.

4. Tugu Adipura II

Kliping Seni Budaya - Kumpulan Tugu Di Oku Timur dan Keterangannya
Tugu Adipura II Kab OKU Timur

Tugu Adipura II merupakan salah satu tugu terpopuler di OKU Timur yang letaknya di kawasan persimpang Kota Martapura dan Kota Jayapura. Letak Tugu Adipura II ini tidak terlalu jauh dengan Kantor Pusat Kabupaten OKU Timur dan Komplek Perkantoran Kabupaten OKU Timur. Dibangunnya Tugu Adipura II ini merupakan simbol bahwa Kabupaten OKU Timur sudah mendapatkan penghargaan untuk kesekian kalinya dalam Penghargaan sebagai Kota Terbersi Se Sumatera Selatan.

5. Tugu Bataliyon Tuan Dipulau OKU Timur

Kliping Seni Budaya - Kumpulan Tugu Di Oku Timur dan Keterangannya
Tugu Bataliyon Tuan Dipulau OKU Timur

Tugu ini merupakan salah satu tugu di OKU Timur yang cukup populer terutama di kalangan yang hobby atau suka dengan sejarah OKU Timur. Tugu ini terletak di kawasan Desa Campang Tiga yakni salah satu Desa yang ada di Kabupaten OKU Timur ini. Pembangunan Tugu ini merupakan sebagi pengingat tentang perjuangan para pejuang yang ada di Kabupaten OKU Timur terdahulu. Tapi sejarah tugu ini belum terlalu jelas sejauh ini. Mungkin kami akan membagikan info lebih lanjut tentang Tugu Bataliyon Tuan Di Pulau ini.

Nach Sobat Pena itulah beberap tugu di OKU Timur yang sukup populer dan perlu diketahui. Khususnya bagi warga Kabupaten OKU Timur itu sendiri. Nach untuk selanjutnya bagi kamu yang lebih mengetahui informasi mengenai Tugu-Tugu di OKU Timur yang sudah kami bagikan tadi. Kami harap kamu dapat membagikan kepada kami. Agar Tulisan kami ini dapat lebih lengkap lagi baik dari Ukuran Tugu, Tanggal Pembuatan dan Yang Meresmikan. kamu dapat mengirimkan informasi tersebut melalui Email Kami yakni di kreasialfajri2@gmail.com atau di infozafran21@gmail.com. Akhir kata kami ucapkan terima kasih atas kunjungannya dan semoga tulisan kami dapat bermanfaat bagi kita semua amin. Wassalam

Related Posts

Kliping Seni Budaya - Kumpulan Tugu Di Oku Timur dan Keterangannya
4/ 5
Oleh